Dulu pernah ketika saya baru menyewa sebuah server dari DigitalOcean, ketika saya login ke server tersebut menggunakan aplikasi bernama PuTTY dan didapati sebuah perintah yang dimana saya disuruh mengganti password bawaan dari DigitalOcean dengan password baru. Disana saya mengalami kesusahan padahal hanya untuk mengubah sebuah password. Ketika saya pahami ternyata saya kurang teliti. Nah mungkin saja ada temen-temen yang kurang teliti seperti saya yang kesusahan mengganti password VPS yang baru saja dibuat di DigitalOcean. Seperti saya sebutkan sebelumnya, jangan lupa untuk teliti dan pahami perintah-perintah yang disediakan. Sebelumnya jika temen-temen belum mempunyai aplikasi bernama PuTTY dapat temen-temen unduh melalui situs resminya http://www.putty.org
Cara Mengganti Password VPS Yang Baru DIbuat Pada DigitalOcean
- Pertama, buka aplikasi PuTTY terlebih dahulu
- Lalu isikan beberapa perintah penting seperti berikut
Pada bagian Host Name, isikan dengan IP Address VPS kamu
Pada bagian Port, isikan 22
Pada bagian Connevtion Type, silahkan pilih SSH
- Jangan lupa klik tombol Open
- Lalu masukan username dari server virtual kamu. Biasanya username tersebut adalah root
- Lalu isikan Password server virtual kamu
Saat kamu mengetikan password pada jendela terminal, password tsb tidak akan terlihat. Tapi inputan yang dimasukan keyboard akan tetap berjalan, jadi teruskan saja sampai password selesai diketikan
- Isikan Password lagi, seperti sebelumnya
- Setelah itu barulah isikan Password baru kamu
- Password pun berhasil diganti dengan yang baru
Gimana? cukup mudah bukan. Itulah cara mengganti / mengubah password vps yang baru dibuat pada DigitalOcean menggunakan PuTTY. Semoga membantu.
https://www.brotutor.net/
Copyright © Brotutor - All Right Reserved
Copyright © Brotutor - All Right Reserved